Friday, December 10, 2010

Aplikasi Mig33 Beta Hadir di Android

Bro pasti kamu gak akan dianggap gaul kalau gak kenal dengan Mig33, ya pastilah begitu karena Mig33 merupakan salah satu komunitas mobile terbesar di dunia. Dan bagi kamu yang menggunakan Mig33 ada kabar gembira karena mereka telah meluncurkan versi terbaru untuk Android.

Versi ini memang khusus di tujukan untuk android, yang sekarang ini memang sedang berkembang. Walaupun masih beta tapi setidaknya mig33 bisa mempertahankan eksistensinya sebagai jejaring komunitas mobile yang cukup besar. 

Tapi walaupun aplikasi mig33 masih beta, beberapa fitur seperti game. chatting serta layanan hiburan sosial lainnya sudah dapat dinikmati melalui perangkat Android.

Mig33 menancapkan dirinya ke Android karena sistem operasinya mempunyai kesamaan. Keduanya bersifat sosial, cerdas, mobile-centric dan berpotensi semakin membesar. Sebagai contoh di negara India pertumbuhan pengguna mig33 tumbuh lebih cepat setelah banyak yang menggunakan sistem Android.

Untuk mendapatkan mig33 di Android tidak dipungut biaya sepeserpun alias dapat di donwload secara gratis. Karena untuk memiliki mig33 ini dapat diperoleh dengan gratis sejak di luncurkan aplikasi ini telah di download ratusan kali oleh seluruh pengguna Android.


10 Negara Pengakses Facebook Terbesar di Dunia


Facebook masih menjadi situs yang paling populer di dunia, mengungguli kompetitornya twitter yang bahkan tidak masuk dalam lima besar. Facebook menjadi paling populer karena pengaruh dari 10 negara pengakses Facebook terbesar dunia di 2010.

Peringkat ini diambil dari Google Adplanner yang menunjukkan bahwa Facebook menjadi situs yang paling populer di dunia di ikuti dengan Youtube, Yahoo.com, Live.com dan Wikipedia.org sedangkan Twitter yang merupakan pesaing dari google tidak masuk dalam lima besar.

Kepopuleran Facebook ini dipengaruhi oleh beberapa negara yang mempunyai pengakses facebook yang sangat banyak. Termasuk juga Indonesia yang menempati urutan ke - 2 sebagai pengakses Facebook terbesar sedunia. Daripada bingung mikir yang nomor satu itu negara mana, Berikut ini 10 Negara pengakses facebook terbesar di dunia Tahun 2010.

1. United States          
2. Indonesia
3. United Kingdom
4. Turkey
5. France
6. Philippines
7. Mexico
8. Italy
9. Canada
10. India

 
Free Web Hosting | Top Hosting